Berita  

7 Wilayah Wisata Indonesia ‘Dijual’ untuk Asian Games 2018

Menteri Pariwisata, Arief Yahya saat konferensi pers Asean Games 2018
JAKARTA, SriwijayaAktual.com – Kementerian Pariwisata bersama dengan pelaku industri telah menyiapkan 75 paket wisata yang tersebar di tujuh destinasi wisata unggulan di Jakarta-Palembang dan sekitarnya. Paket tersebut dimaksudkan untuk menarik sekitar 150 ribu hingga 200 ribu penonton Asian Games 2018.

“Kita sudah menyiapkan paket wisata Asian Games, kita jual tujuh destinasi Jakarta, Jawa Barat, Sumatera Selatan, Jawa Tengah, Yogyakarta, Banyuwangi dan Bali. Dan paket itu sudah disiapkan dan dipromosikan sejak setahun lalu,” kata Menteri Pariwisata, Arief Yahya, saat ditemui di Gedung Sapta Pesona Jakarta Pusat, Jumat 6 Juli 2018. 

Dia menjelaskan masuknya Banyuwangi dan Bali dalam paket wisata tersebut lantaran paket wisata Bali dan Banyuwangi untuk perhelatan forum IMF di Bali juga telah rampung bersamaan dengan paket Asian Games.
“Kebetulan paket IMF jadi duluan jadi kita ikutkan di sini,” jelas dia.
Soal jumlah pembeli paket wisata, Menpar menyebut hal tersebut tergantung pada tim yang bertanding saat final. Misalnya, ketika timnas dari China yang lolos ke final, para wisatawan asal China akan banyak yang datang ke Indonesia.
“Semua bergantung siapa yang masuk final. Penggemar sepak bola dari negara yang masuk final akan berbondong-bondong datang ke Jakarta,” jelas Menpar.
Seperti diketahui, penyelenggaraan pesta olahraga ini akan diikuti 10.000 atlet dan 5.000 officials dari 45 negara yang akan berlaga dalam 462 pertandingan yang disaksikan sekitar dua juta penonton. Sedangkan untuk penonton asing yang datang ke Indonesia antara 100 ribu hingga 200 ribu dengan total target pengeluaran dari peserta dan pengunjung mencapai Rp3,6 Triliun.  [viva]

Spesial Untuk Mu :  Remaja Pelaku yang Cekokin Miras pada Binatang di Taman Safari, Ternyata Dia Seorang Model Cantik Hot Menawan...