GEGER !!! Belasan Alquran Ditemukan Berserakan di Gereja

Berita220 Dilihat
KEDIRI-JATIM, SriwijayaAktual.com Petugas gabungan dari Polsek Pesantren, Kota Kediri
bersama anggota TNI mengamankan 13 kitab Al Quran yang tersebar di
halaman Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Jemaat Kediri Pepanthan di
Lingkungan Majekan, Kelurahan Pesantren, Kota Kediri, Provinsi Jawa Timur (Jatim). Belasan kitab suci umat Islam
tersebut diduga sengaja ditaruh oleh seseorang untuk membuat geger.

Penemuan
Al Quran di tempat ibadah umat Kristen ini kali pertama diketahui oleh
anak-anak yang berangkat ke sekolah di pagi hari.

“Ya itu mas,
kita tidak tahu. Anak anak kecil itu lapor saya kalau ada kitab Al Quran
di gereja, kebetulan rumah saya paling dekat,” kata Dewi Setiyorini
yang juga salah satu jemaat, Rabu (1/3/2017).

Dewi melihat
belasan kitab Al Quran tersebut berada di halaman gereja. Sebanyak 12
kitab dalam keadaan berserakan, sementara satu kitab posisinya berdiri
bersadar pada pintu.


Dewi kemudian melaporkan kejadian itu kepada
pengurus GKJW Sarmono. Selanjutnya, pengurus gereja melapor ke Polsek
Pesantren. Petugas gabungan yang datang akhirnya mengamankan seluruh Al
Quran itu.

Kapolsek Pesantren Kompol Sucipto mengaku, masih
memintai keterangan pengurus gereja dan juga saksi. Menurutnya, ada yang
sempat melihat dua orang datang ke GKJW. Mereka ditengarai adalah orang
yang meletakkan belasan kitab itu.

“Pihaknya mengamankan barang bukti (Alquran) dan mencari sidik jari.
“Kami minta seluruh pihak dan warga sekitar menahan diri dan ikut
menjaga kondusivitas. Serahkan ke kami,” kata Sucipto.

“Jangan berspekulasi. Tunggu proses penyelidikan,” tutupnya. (*)



Source, Beritajatim/dtk
Spesial Untuk Mu :  waoOW!! Amien Rais Akan Dapat Gelar 'BAPAK REFORMASI'?

Komentar