Berita  

Indonesia akan Evaluasi Uji Coba Asian Games 2018

asia games 2018
Ilust/net

JAKARTA, SriwijayaAktual.com  — Indonesia akan melakukan evaluasi penyelenggaraan Turnamen
Invitasi Asian Games pada rapat di Kantor Istana Wakil Presiden RI di
Jakarta, Senin (19/2/2018). Turnamen yang menjadi ajang uji coba atau test event Asian Games 2018 itu berlangsung di Jakarta pada 8-15 Februari 2018.
“Semua
pemangku kepentingan dalam Asian Games akan hadir dan mengevaluasi
sesuai dengan tugas masing-masing bagian sesuai dengan Keputusan
Presiden RI terkait Asian Games,” kata Sekretaris Kementerian Pemuda dan
Olahraga Gatot S. Dewa Broto di Jakarta, Jumat (16/2/2018).
Gatot
mengatakan rapat yang akan dipimpin oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla itu
akan dihadiri oleh Menteri Koordinator Pemberdayaan Manusia dan
Kebudayaan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Menteri Pemuda
dan Olahraga, dan Panitia Penyelenggara Asian Games (Inasgoc), Kepala
Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan, Kepada Badan Ekonomi Kreatif,
serta Kepala Daerah di Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, Sumatera
Selatan, serta Banten. 
“Kami tidak ingin menunggu
terlalu lama untuk mengevaluasi sesuai dengan tugas masing-masing
seperti KemenPUPERA terkait infrastruktur, Kemenpora terkait prestasi,
dan INASGOC untuk penyelenggaraan,” ujar Gatot.
Gatot
menjelaskan kekurangan dalam penyelenggaraan kejuaraan uji coba Asian
Games seperti sistem organisasi penyelenggaraan, transportasi, promosi,
dan arena pertandingan memang sudah diduga akan muncul dalam uji coba
itu. “Kegiatan itu menjadi semacam mini Asian Games dan segala
kekurangan akan menjadi catatan bagi kami,” kata Gatot.
Sebanyak
17 negara mengikuti kejuaraan uji coba Asian Games yang menggelar
pertandingan delapan cabang olahraga yaitu Angkat Besi, Atletik, Bola
Basket, Bola Voli, Panahan, Pencak Silat, Taekwondo, dan Tinju.
Penyelenggaraan uji coba itu berlangsung di tiga area lokasi di Jakarta
yaitu Kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta International Expo
Kemayoran, dan Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia Indah.
Menpora
Imam Nahrawi mengatakan perjuangan bagi atlet-atlet Indonesia akan
menanti kita dalam pertandingan Asian Games pada Agustus 2018. “Saya
meminta semua atlet yang turun dalam uji coba dapat belajar dan
memperbaiki kekurangan. Uji coba itu setidaknya memberikan pelajaran
penting soal motivasi bertanding dan membangun mental sebagai pemenang,”
ujar Menpora. [*]