Ilustrasi |
Kepala Staf Presiden Nigeria Meninggal Dunia Karena Corona
Abba Kyari meninggal dunia karena terinfeksi virus corona.
“Almarhum telah dites positif Covid-19 dan telah menerima perawatan. Tetapi dia meninggal pada hari Jumat, 17 April 2020,” bunyi pernyataan kantor tersebut, melansir The Guardian, Sabtu (18/4/2020).
Kyari, meninggal dalam usia 70-an tahun. Politisi paling berpengaruh di Nigeria itu dilaporkan menderita masalah kesehatan sebelum terpapar Covid-19.
Ia sempat dirawat pada 29 Maret lalu. Kyari dinyatakan positif sepulangnya dari Jerman. Hal itu memaksa serangkaian pejabat tinggi Nigeria yang telah melakukan kontak dengannya untuk mengisolasi diri.
Dia dipandang sebagai salah satu tokoh dominan dalam kelompok penasihat penting di sekitar Buhari.